Agar Masyarakat Dapat Imunitas Maksimal, Polres Magelang Terus Gencarkan Vaksinasi Booster Astrazeneca

    Agar Masyarakat Dapat Imunitas Maksimal, Polres Magelang Terus Gencarkan Vaksinasi Booster Astrazeneca
    Kapolres Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun Gelar Pelaksanaan Vaksinasi Dalam Rangka Memastikan Masyarakat Mendapatkan Imunitas Secara Maksimal

    MAGELANG - Polres Magelang terus menggencarkan Vaksinasi lanjutan atau Booster Astrazeneca kepada masyarakat.

    Kapolres Magelang AKBP Mochammad Sajarod Zakun menyampaikan pelaksanaan vaksinasi tersebut juga dalam rangka memastikan bahwa masyarakat mendapatkan imunitas secara maksimal.

    " Vaksinasi booster sudah bisa dilakukan 3 bulan setelah mendapatkan dosis kedua. Sebagaimana Surat Edaran Kemenkes, " kata Kapolres saat meninjau kegiatan Vaksinasi lanjutan atau booster di Aula Kecamatan Ngluwar, Kabupaten Magelang. Pada hari Sabtu, (26/02/2022).

    Kapolres juga menyampaikan akan melaksanaan pemberian vaksinasi anak dosis kedua Minggu depan. Menurutnya pendidikan merupakan sektor penting yang harus tetap berjalan meskipun dalam masa Pandemi Covid-19. Untuk itu menurutnya Vaksinasi anak merupakan salah satu langkah penting yang harus dilakukan. 

    Hal tersebut menurut Kapolres juga selaras dengan arahan Presiden RI dan Kapolri dalam rangka penanganan Covid-19 gelombang ketiga.

    " Walaupun kondisi Pandemi, pendidikan harus tetap berjalan. Untuk itu kami rencanakan Minggu depan kami akan Vaksinasi anak dosis kedua. Ini juga sesuai dengan arahan Presiden dan Kapolri dalam pencegahan Covid-19 gelombang ketiga, " kata Sajarod.

    Untuk mewujudkan hal tersebut, Kapolres meminta seluruh jajaran Polsek untuk melakukan pendataan anak yang akan melakukan vaksinasi dosis kedua.

    "Selain dosis kedua untuk anak, dosis pertama juga tetap kita lakukan mengingat masih tersedia kuota Vaksinasi dosis pertama, " lanjutnya.

    Dalam kesempatan itu, Kapolres juga menjelaskan jika kegiatan Vaksinasi lanjutan atau Booster serentak dilakukan di beberapa Polsek, yaitu di Polsek Salaman, Windusari, Candimulyo, Dukun, Kajoran, Ngluwar, Kaliangkrik dan Grabag, serta di Gerai Muntilan, Metro dan Secang.

    "Untuk Vaksinasi booster hari ini, (26/02/2022) sebanyak 2.520 Orang. Vaksin kedua sebanyak 1.493 Orang dan vaksin pertama 177 Orang. Sehingga total mencapai 4.190 Orang tervaksin hari ini, " jelas Sajarod.

    Untuk Vaksinasi anak jumlah total mencapai 3.554 untuk dosis pertama dan 720 untuk dosis kedua. Kapolres juga menjelaskan jika jumlah pencapaian Vaksinasi secara keseluruhan yang dilakukan oleh Polres Magelang sebanyak 193.810 orang atau 94, 15 persen dari target sebanyak 205.842 sasaran.

    "Senin (28/02/2022) besok kami masih mengadakan di Kecamatan Salam dan Kamis (10/03/2022) kami juga adakan Vaksinasi massal di Kecamatan Mungkid dengan sasaran sebanyak 1.500 target. Mari gunakan kesempatan ini, " pungkas Kapolres Magelang.

    Editor      : JIS Agung w

    MAGELANG JATENG Vaksinasi
    Agung widodo

    Agung widodo

    Artikel Sebelumnya

    Taklimat Awal Tim BPK RI di Akademi Militer

    Artikel Berikutnya

    Viral Taruna Akademi Militer Gendong Lansia...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    TV Parlemen Live Streaming
    Presiden Jokowi Jamu Santap Malam Para Pemimpin dan Delegasi KTT WWF Ke-10 di GWK
    Dekat di Hati Masyarakat, Satgas Yonif 115/ML Membina Kemampuan Bola Voli Masyarakat Kampung Yambi
    Danlanud Sultan Hasanuddin Pimpin Upacara Pembukaan Kemah Bakti dan Sosialisasi Krida Saka Dirgantara
    Prajurit TNI Koops Habema Respons Kebutuhan Penerangan Masyarakat Wilayah Papua

    Ikuti Kami