Babinsa Hadiri Kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional/ Bian

    Babinsa Hadiri Kegiatan Sosialisasi Pelaksanaan Bulan Imunisasi Anak Nasional/ Bian
    Serma Usman Effendi Babinsa Trasan, Menghadiri Kegiatan Bulan Imunisasi Anak Nasional Di Dusun Semaitan Desa Trasan

    MAGELANG - Babinsa Koramil 03 Bandongan Kodim 0705 Magelang Serma Usman Effendi menghadiri kegiatan sosialisasi tehnik pelaksanaan "BIAN/Bulan Imunisasi Anak Nasional " di rumah Istiqomah Bidan Desa Trasan Dusun Semaitan RT 02 RW 09 Desa Trasan  Kecamatan Bandongan Kabupaten Magelang, Minggu (31/7) kemarin. 

    Istiqomah selaku bides Trasan mengatakan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN) untuk melindungi anak Indonesia dari penyakit-penyakit yang dapat dicegah dengan Imunisasi.

    Tahun 2022 ini Kemenkes RI mencanangkan program BIAN (Bulan Imunisasi Anak Nasional) untuk mengejar cakupan imunisasi rutin yang menurun signifikan akibat pandemi COVID-19. BIAN adalah pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela serta melengkapi dosis Imunisasi Polio dan DPT-HB-Hib yang terlewat.

    "Program ini diwujudkan sebagai upaya menutup kesenjangan imunitas anak dengan melakukan harmonisasi kegiatan imunisasi tambahan (campak-rubela) dan imunisasi kejar (OPV, IPV, dan DPT-HB-Hib" kata Istiqomah. 

    Menurutnya, Bian bermanfaat untuk mencegah kesakitan dan kecacatan akibat, campak, polio, pertusis (batuk rejan), rubela, difteri, hepatitis B, pneumonia (radang paru), meningitis (radang selaput otak)

    Sementara Babinsa Trasan yang ikut mendampingi kegiatan tersebut menyampaikan, nantinya sasaran pelaksanaan BIAN diberikan untuk anak umur 9 bulan s/d 5 tahun, BIAN diberikan di Fasyankes, Sekolah dan Pos Imunisasi serta pelayanan kesehatan lainnya.

    "Kehadiran kita disini merupakan bentuk sinergi, dan nantinya bisa memberikan pendampingan agar  kegiatan BIAN di wilayah Desa Trasan dapat berjalan aman, tertib dan lancar" Pungkas Usman.

    Rony

    Rony

    Artikel Sebelumnya

    Danramil 08 Pakis Bersama Anggota Koramil...

    Artikel Berikutnya

    TMMD Sengkuyung Wujudkan Mimpi Masyarakat...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Hidayat Kampai: Nepo Baby, Privilege yang Jadi Tumpuan Kebijakan Publik?
    Satgas Kizi TNI Konga XXXVII-J MINUSCA CAR Terima Penghargaan Environmental Penghargaan Penjagaan Lingkungan Terbaik
    Jelang Nataru Pusziad Gelar Latihan Terpadu Bahaya Bahan Peledak & Nuklir Biologi Kimia Bersama Bandara Internasional Soekarno-Hatta
    Danlanud Sultan Hasanuddin Hadiri Rakor Pimpinan Daerah Provinsi Sulawesi Selatan  Bersama Tim Desk Koordinasi Pilkada Serentak Kemenkopolkam
    Pemerintah Indonesia Berhasil Menaikkan Pajak dan Menurunkan Subsidi, Menteri Keuangan Terbaiknya di Mana?

    Ikuti Kami